Naturally SpeakingNaturally Speaking
product, Dec 2023
moisturizer untuk kulit bruntusan

Moisturizer Khusus untuk Kulit Bruntusan, Apa Bedanya dengan Lainnya?

Bruntusan adalah masalah kulit yang sering dialami oleh banyak orang, terutama remaja dan dewasa muda. Meski sekilas tidak begitu terlihat, masalah kulit ini kerap membuat rasa percaya diri menurun dan cukup mengganggu. Bagaimana tidak, bruntusan dapat membuat wajah terlihat kusam, warna kulit tidak rata, bahkan iritasi.

Penyebab Bruntusan pada Wajah

Bruntusan adalah kondisi kulit yang ditandai dengan munculnya bintik-bintik kecil kemerahan, terasa kasar, dan tidak rata pada permukaan kulit. Sebenarnya, bruntusan bisa muncul di bagian tubuh mana pun, tetapi paling sering di wajah, terutama di dahi, hidung, dan dagu.

Lalu, apa yang membuat bruntusan muncul di kulit?

  • Komedo

Komedo adalah benjolan kecil, keras, dan berwarna hitam (blackhead) atau putih (whitehead) yang terbentuk di pori-pori kulit. Komedo terbentuk akibat penumpukan sel kulit mati dan minyak.

  • Perubahan hormon

Perubahan hormon dapat menyebabkan bruntusan di wajah karena memengaruhi produksi minyak dan sel kulit mati di kulit. 

  • Milia

Milia adalah benjolan kecil, keras, dan berwarna putih yang terbentuk di bawah permukaan kulit. Milia terbentuk akibat penumpukan keratin, yaitu protein yang membentuk sel kulit.

  • Reaksi alergi

Bruntusan dapat muncul sebagai reaksi alergi, termasuk alergi yang disebabkan ketidakcocokan kulit dengan kosmetik dan produk skincare.

  • Kulit kering

Kulit kering dapat menyebabkan pengelupasan sel kulit yang berlebihan. Sel kulit yang mengelupas ini kemudian dapat menyumbat pori-pori kulit dan menyebabkan bruntusan.

Apakah Kulit Bruntusan Tetap Memerlukan Moisturizer?

Mengalami bruntusan pada kulit wajah bukanlah berarti kamu harus berhenti menggunakan facemoisturizer atau pelembap wajah, apalagi jika bruntusan disebabkan kulit wajah yang kering. Justru, penggunaan moisturizer menjadi penting untuk menjaga kelembapan kulit sehingga sel kulit dapat mengelupas secara normal dan tidak menyumbat pori-pori kulit yang membantu mengurangi bruntusan.
Jika moisturizer tetap dibutuhkan oleh si pemilik kulit kering, apakah kulit berminyak boleh memakai moisturizer?

Nah, perlu diingat bahwa kulit berminyalk tidak sama dengan kulit lembap, ya! Jadi, sama halnya dengan kulit kering, kulit wajah yang berminyak juga tetap membutuhkan moisturizer. Moisturizer dapat membantu mencegah penumpukan sel kulit mati yang menyebabkan jerawat. Kulit lembap juga merupakan salah satu ciri kulit sehat karena terhidrasi dengan baik. Dengan demikian, kamu akan terhindar dari berbagai masalah kulit, termasuk bruntusan dan jerawat.

Apa Perbedaan Moisturizer untuk Kulit Bruntusan dengan yang Lain?

Hal paling penting dalam menggunakan moisturizer pada saat bruntusan adalah memilih moisturizer yang tepat. Hmm, apakah moisturizer untuk kulit bruntusan ini berbeda dengan moisturizer biasa? Apa yang membedakan keduanya?

Secara keseluruhan, perbedaan tersebut terletak pada kandungan bahan dan tekstur moisturizer. Moisturizer yang tidak diformulasikan khusus untuk kulit bruntusan maupun berjerawat mengandung bahan-bahan yang hanya bersifat humektan, seperti glycerin dan ceramide. Di sisi lain, moisturizer untuk kulit bruntusan biasanya mengandung bahan-bahan yang bersifat antiinflamasi, seperti niacinamide dan salicylicacid. Dari segi tekstur, moisturizer yang cocok untuk kulit bruntusan dan berjerawat biasanya tidak terlalu oily. Selain melembapkan, moisturizer ini juga dapat membantu mengurangi peradangan, mencegah penumpukan sel kulit mati, dan mengontrol produksi minyak.

Moisturizer Khusus untuk Kulit Bruntusan dan Berjerawat dari Dermies Clear Me

Bingung menentukan moisturizer apa yang harus kamu gunakan di saat kulit bruntusan atau berjerawat? Dermies Clear Me Acne Hydrating Gel solusinya! Moisturizer ini diformulasikan khusus oleh ahli dermatologi dan teruji dua kali lebih efektif dalam meredakan iritasi atau kemerahan, termasuk bruntusan, mengurangi jerawat, melembapkan kulit, dan membersihkan sisa kotoran serta minyak berlebih. Pelembap ini memiliki beberapa super ingredients yang mampu mengatasi masalah kulitmu.

  • Salicylic acid

Asam salisilat atau salicylic acid adalah asam beta-hidroksi (BHA) yang umum digunakan dalam produk skincare untuk mengatasi berbagai masalah kulit, termasuk jerawat, pori-pori tersumbat, dan komedo. Salicylic acid dalam pelembap wajah berfungsi untuk mengurangi pengelupasan kulit, mengangkat sel kulit mati, dan membuka pori-pori. Seperti yang telah disebutkan di poin sebelumnya, kandungan ini juga bersifat antiinflamasi yang dapat membantu mengurangi kemerahan, bengkak, dan iritasi. Asam salisilat juga mampu mengatur produksi minyak pada kulit wajah.

  • Niacinamide

Niacinamide adalah bentuk vitamin B3 yang memiliki berbagai manfaat untuk kulit.  Niacinamide dapat membantu melembapkan kulit dan mencerahkannya, mengurangi kemerahan dan iritasi, menurunkan kadar sebum, serta mencegah timbulnya jerawat.

  • Aquaxyl

Kandungan yang berfungsi untuk membuat kulit tetap terhidrasi dengan baik dan menenangkan kulit bruntusan atau berjerawat.

  • Hyaluronic acid

Hyaluronic acid adalah senyawa yang dapat dapat membantu meningkatkan elastisitas kulit, menjaga kelembapannya, serta mempercepat proses regenerasi kulit.

Agar Dermies Clear Me Acne Hydrating Gel bekerja maksimal dalam menjaga kelembapan dan mengatasi masalah kulitmu, pastikan kamu mengaplikasikannya dengan benar.

  1. Bersihkan wajah dengan metode double cleansing.
  2. Aplikasikan produk pada seluruh bagian wajah dan leher.
  3. Pijat lembut dengan ujung jarimu.
  4. Gunakan secara teratur setiap pagi dan malam hari.

Dapatkan Dermies Clear Me Acne Hydrating Gel di e-commerce kesayanganmu dan rasakan sederet manfaatnya untuk kulit. Jika kamu memiliki masalah kulit yang lain, gunakan rangkaian produk perawatan dari Dermies Clear Me sesuai dengan kebutuhanmu.

Bagikan Artikel
  • Facebook
  • Twitter