Naturally SpeakingNaturally Speaking
tips, Dec 2023
hair mask alami

Ingin Membuat Hair Mask Alami di Rumah? Simak Caranya, Yuk!

Fungsi hair mask dan conditioner sekilas memang terlihat mirip, padahal kedua jenis produk hair care tersebut memiliki beberapa perbedaan, baik dari fungsi, kandungan, maupun tingkat perawatan yang diberikan. Hair mask alami memiliki lebih banyak manfaat untuk merawat kesehatan dan kecantikan rambut, sebab itu penggunaan produk perawatan rambut satu ini tidak boleh diabaikan.

Apa Itu Hair Mask? Apa Saja Manfaat Hair Mask Alami untuk Rambut?

Masker rambut atau hair mask merupakan produk perawatan rambut yang mampu memberikan nutrisi dan perawatan intensif pada rambut. Berbeda dengan conditioner yang berfungsi untuk melembapkan rambut dan membuatnya lebih mudah diatur, hair mask dapat membantu merawat rambut dengan lebih baik dan menyeluruh karena mengandung bahan-bahan yang kaya akan protein, vitamin, dan mineral.

Pada tahapan hair care routine, hair mask diaplikasikan setelah menggunakan conditioner pada rambut dan didiamkan selama beberapa menit sebelum akhirnya dibilas. Nah, apa saja, sih, kegunaan hair mask untuk kesehatan dan kecantikan rambut?

  • Melembapkan Rambut

Hair mask dapat membantu melembapkan rambut yang kering dan kusam karena umumnya mengandung bahan-bahan yang dapat menahan air, seperti minyak esensial dan madu.

  • Meningkatkan Kesehatan Kulit Kepala

Hair mask dapat membantu meningkatkan kesehatan kulit kepala dengan membersihkan kulit kepala dari kotoran, minyak berlebih, dan sel kulit mati. Menggunakan hair mask secara rutin dapat meminimalkan risiko munculnya ketombe dan iritasi kulit kepala.

  • Mencegah dan Merawat Rambut yang Rusak

Hair mask dapat membantu mencegah kerusakan rambut akibat proses kimia, seperti hair coloring dan penggunaan alat styling rambut yang menghasilkan panas berlebihan. Menggunakan masker dapat membuat kutikula rambut menjadi lebih kuat dan melindungi rambut dari kerusakan lebih lanjut.

  • Membuat Rambut Lebih Berkilau

Selain memperkuat kutikula rambut, hair mask juga dapat membantu menghaluskannya, lho! Kutikula rambut merupakan lapisan terluar rambut yang melindunginya dari kerusakan, sebab itulah kutikula rambut yang menjadi halus dapat membuat rambutmu lebih berkilau.

Membuat Hair Mask Alami dari Buah Kiwi

Tidak hanya masker wajah, masker rambut juga dapat dibuat sendiri di rumah, lho! Bahan-bahan yang digunakan juga sangat mudah ditemukan. Berbagai bahan alami, seperti minyak kelapa, minyak zaitun, dan madu dapat dijadikan bahan utama pembuatan hair mask alami. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan aneka buah yang terbukti bermanfaat untuk rambut, salah satunya adalah kiwi.

Vitamin C dan E dalam kiwi dapat membantu meningkatkan produksi kolagen yang merupakan protein penting untuk pertumbuhan rambut. Kiwi juga mengandung antioksidan sehingga efektif melindungi rambut dari kerusakan akibat radikal bebas, seperti paparan sinar matahari dan polusi. Kiwi juga memiliki kandungan air yang tinggi, sebab itulah buah satu ini dapat membantu melembapkan rambut yang kering dan kasar.

Membuat hair mask dari kiwi ternyata tidak sesulit yang dibayangkan, lho! Penasaran bagaimana cara membuat hair mask sendiri dari buah kiwi? Catat bahan-bahan dan simak langkah membuatnya berikut ini, ya!

Bahan-bahan untuk Membuat Hair Mask dari Kiwi:

  • 1 buah kiwi hijau
  • 1 buah pisang cavendish
  • 1/2 cangkir plain yoghurt
  • 1 sendok makan madu

Cara Membuat Hair Mask Alami dari Kiwi:

  1. Cuci bersih buah kiwi dan pisang, lalu kupas kulitnya.
  2. Haluskan kiwi dan pisang hingga teksturnya menyerupai tekstur bubur.
  3. Tambahkan plain yoghurt dan madu, lalu aduk hingga rata.
  4. Aplikasikan masker rambut yang telah dibuat pada rambut yang sudah bersih dan lembap setelah menggunakan conditioner.
  5. Diamkan hair mask selama 20-30 menit.
  6. Bilas rambutmu hingga bersih. Jangan lupa gunakan hair tonic, hair serum, dan hair mist sesudahnya.

Tips Membuat dan Menggunakan Hair Mask Alami dari Kiwi:

Jika kamu memiliki rambut yang berminyak, maka kurangilah jumlah madu yang digunakan. Untuk kamu yang memiliki rambut frizzy dan kering, kamu bisa menambahkan satu sendok makan minyak zaitun atau minyak kelapa ke dalam campuran hair mask untuk menambah kelembapan rambut. Untuk mendapatkan hasil yang optimal, gunakan hair mask ini satu hingga dua kali seminggu.

Naturally Speaking Slay Kiwi Conditioning Hair Mask, Solusi Praktis Atasi Rambut Rusak

Tidak punya banyak waktu untuk membuat masker rambut sendiri di rumah? Atau, kamu lebih suka menggunakan hair mask dalam kemasan yang siap pakai? Worry no more! Kamu bisa mendapatkan semua kebaikan buah kiwi untuk rambut hanya dengan satu produk, yaitu Slay Kiwi Conditioning Hair Mask dari Naturally Speaking!

Terbuat dari ekstrak kiwi, hair mask ini dapat merawat rambut rusak dan memperkuat akarnya, rambut pun menjadi lebih sehat, lembut, dan berkilau. Sedang mencari masker rambut wangi tahan lama? Selain dapat dijadikan solusi bagi kamu yang mencari hair mask untuk rambut rusak dengan kandungan keratin dan madu, masker rambut ini juga memiliki wangi yang tahan lama karena mengandung ekstrak kiwi yang wangi dan menyegarkan. Slay Kiwi Conditioning Hair Mask dari Naturally Speaking ini aman digunakan untuk semua tipe rambut dan cocok digunakan untuk remaja.

Yuk, berikan perawatan intensif untuk rambutmu dengan segala kebaikan dari buah kiwi! Kamu bisa mengikuti langkah-langkah membuat hair mask kiwi di atas, atau langsung gunakan Slay Kiwi Conditioning Hair Mask dari Naturally Speaking yang lebih praktis untuk atasi rambut rusak!

Bagikan Artikel
  • Facebook
  • Twitter